Pada hari Jumat, tanggal 27 Mei 2022 Ketua PN Sleman diwakili oleh Hakim PN Sleman, Ibu Siwi Rumbar Wigati, S.H. menghadiri acara Rapat Koordinasi bertempat di Ruang Rapat A Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kabupaten Sleman.
Rapat koordinasi ini dilakukan dalam rangka persiapan Verifikasi Lapangan Evaluasi Kabupaten Layak Anak.