Apel Pagi, Senin 4 Maret 2024

Pada hari Senin, tanggal 4 Maret 2024 diadakan apel pagi di halaman Pengadilan Negeri Sleman. Apel diikuti oleh Ketua, Wakil Ketua, Para Hakim, Para Pejabat Struktural, Para Pejabat Fungsional, Staf, dan PPNPN Pengadilan Negeri Sleman. Bertindak sebagai Pembina Apel yaitu Hakim Pengadilan Negeri Sleman, Bapak Aziz Muslim,S.H
Petugas apel yang bertugas yaitu:
– Bapak Suyitna,S.H sebagai komandan apel
– Ibu Yulina Ngesti H,S.H sebagai pembaca susunan acara
– Bapak Darmaji,S.H sebagai pembaca doa
– Ibu Taruli Basa H,A.Md sebagai Pembaca 8 Nilai Utama Mahkamah Agung.

Rapat Pembinaan dan Evaluasi Bulanan Pengadilan Negeri Sleman

Pada hari Selasa, 27 Februari 2024 dilaksanakan kegiatan Rapat Pembinaan dan Evaluasi Bulanan Pengadilan Negeri Sleman bertempat Ruang Sidang Utama Pengadilan Negeri Sleman, Rapat dipimpin oleh Wakil Ketua Pengadilan Negeri Sleman, Bapak Agung Nugroho, S.H. didampingi Panitera, Sekretaris, dan diikuti oleh seluruh Hakim, Pejabat Struktural dan Fungsional serta seluruh pegawai Pengadilan Negeri Sleman. Ketua Pengadilan dalam arahannya segera menindaklanjuti hasil temuan pengawasan oleh Hakim tinggi pengawas daerah serta menegaskan kembali pentingnya integritas dalam pelaksanaan ketugasan.

Briefing PTSP Pengadilan Negeri Sleman

Pada hari Senin, tanggal 26 Februari 2024 diadakan Briefing petugas PTSP Pengadilan Negeri Sleman. Dihadiri oleh Ketua PN Sleman, Hakim Pengawas PTSP, Panitera, Sekretaris, Para Kepala Sub.Bagian dan Para Panitera Muda. Kegiatan ini dilaksanakan untuk melakukan koordinasi dan monitoring evaluasi pelaksanaan pelayanan di PTSP, dan untuk selalu mengingatkan kepada para petugas PTSP agar selalu memberikan pelayanan yang terbaik bagi para tamu PTSP, tidak menerima imbalan berupa apapun, serta selalu menerapkan 5S (Senyum, Sapa, Salam,Sopan,Santun).

Apel Pagi, Senin 26 Februari 2024

Pada hari Senin, tanggal 26 Februari 2024 diadakan apel pagi di halaman Pengadilan Negeri Sleman. Apel diikuti oleh Wakil Ketua, Para Hakim, Para Pejabat Struktural, Para Pejabat Fungsional, Staf, dan PPNPN Pengadilan Negeri Sleman. Bertindak sebagai Pembina Apel yaitu Hakim Pengadilan Negeri Sleman, Bapak Edy Antonno, S.H.
Petugas apel yang bertugas yaitu:
– Bapak As’ari Maarif, S.H.,M.H. sebagai komandan apel
– Ibu HARLINNA SURBAKTI, S.I.P., M.M. sebagai pembaca susunan acara
– Bapak EDWIN SYAIFUDDIN, S.H.,M.H sebagai pembaca doa
– Ibu NURAINI AGUSTINA MUDJITO, S.H sebagai Pembaca 8 Nilai Utama Mahkamah Agung

Apel Sore, Jum’at 23 Februari 2024

Pada hari Jum’at, 23 Februari 2024 diadakan apel sore di halaman Pengadilan Negeri Sleman. Apel diikuti oleh Wakil Ketua, Para Hakim, Para Pejabat Struktural, Para Pejabat Fungsional, staf, dan PPNPN Pengadilan Negeri Sleman. Bertindak sebagai Pembina Apel yaitu Hakim PN Sleman, Ibu Ria Helpina,S.H.,M.H. . Pembina Apel berpesan kepada seluruh Hakim dan Pegawai agar selalu menjaga kedisiplinan, tertib dan tepat waktu dalam penginputan data administrasi perkara pada SIPP dan selalu menjaga integritas dalam pelaksanaan ketugasan.

Sosialisasi BPHPI-IKAHI

Jum’at, 23 Februari 2024 memenuhi Undangan dari Direktorat Jenderal Badan Peradilan Umum Nomor 293/DJU/DL1.10/II/2024, Ketua Pengadilan Negeri Sleman Ibu Wari Juniati,S.H.,M.H bersama para Hakim Perempuan Pengadilan Negeri Sleman mengikuti acara Sosialisasi Badan Perhimpunan Hakim Perempuan Indonesia secara daring

Rapat Koordinasi Agen Perubahan

Pada Senin, 19 Februari 2024 dilaksanakan Rapat Koordinasi Agen Perubahan yang dipimpin oleh Wakil Ketua Pengadilan Negeri Sleman Bapak Agung Nugroho,S.H bersama Sekretaris Pengadilan Negeri Sleman dan juga dihadiri oleh Tim Agen Perubahan. Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka membahas program yang akan dilaksanakan oleh tim agen perubahan pada tahun 2024.

Pengawasan PT Yogyakarta pada PN Sleman secara daring

Pada Rabu, 21 Februari 2024 bertempat di Ruang Command Center dilaksanakan Pengawasan oleh Hakim Tinggi Pengawas Pengadilan Tinggi Yogyakarta pada Pengadilan Negeri Sleman secara daring melalui aplikasi zoom meeting. Kegiatan tersebut dipimpin oleh Ketua Tim Pengawasan Hakim Tinggi Pengawas Daerah YM. Bapak FX. Jiwo Santoso, S.H., M.Hum. beserta para Hakim Tinggi Pengawas Daerah dan dari Pengadilan Negeri Sleman dihadiri oleh Wakil Ketua, Para Hakim, Panitera, Pejabat Struktural, Pejabat Fungsional, Perwakilan Panitera Pengganti dan Perwakilan Jurusita/Jurusita Pengganti. Dalam kegiatan tersebut disampaikan Monitoring dan Evaluasi terkait tugas pokok dan fungsi yang dilaksanakan dan kendala-kendala yang dihadapi oleh Pengadilan Negeri Sleman. Diharapkan dengan adanya kegiatan tersebut dapat meningkatkan kualitas dan kinerja Pengadilan Negeri Sleman dalam melaksanakan ketugasan dan pelayanan kepada masyarakat pencari keadilan.

Rapat Berjenjang Kepaniteraan Februrari 2024

Selasa, 20 Februari 2024 Pengadilan Negeri Sleman mengadakan Rapat Berjenjang Kepaniteraan yang dipimpin oleh Panitera Pengadilan Negeri Sleman, Bapak Sumargi, S.H., M.H., dan diikuti oleh Panmud Hukum, Panmud Perdata, Panmud Pidana, seluruh Panitera Pengganti, Jurusita dan Jurusita Pengganti serta para Calon Hakim.

Rapat Koordinasi Persiapan Pengawasan secara daring oleh Pengadilan Tinggi Yogyakarta

Pada Selasa, 20 Februari 2024 dilaksanakan kegiatan Rapat Koordinasi Persiapan Pengawasan secara daring oleh Pengadilan Tinggi Yogyakarta. Rapat dipimpin oleh Wakil Ketua Pengadilan Negeri Sleman, Bapak Bapak Agung Nugroho, S.H., didampingi oleh Panitera, Sekretaris, dan diikuti oleh seluruh Hakim, Pejabat Struktural dan Fungsional serta seluruh pegawai Pengadilan Negeri Sleman. Dalam rapat membahas persiapan pengawasan yang akan dilaksanakan oleh Hakim Tinggi Pengawas Daerah dari Pengadilan Tinggi Yogyakarta.

1 ... 28 29 30 31 32 ... 69
 
Skip to content ext to Speech - all links on page spokenJavaScript