Kesekertariatan Dan Kepaniteraan Peradilan Umum Sewilayah Hukum Pengadilan Tinggi dilakukan materi Lanjutan tentang LKjIP (Laporan Kinerja Instansi Pemerintah) oleh Imam Purnomo, SE.Ak sebagai Auditor Badan Pengawasan Mahkamah Agung RI dan Sagimin,S.H.,M.M. Kemudian dilanjutkan Kembali sesi terakhir acara digabung Kembali antara bidang Kepaniteraan dan Kesekertariatan, dimana dalam penyusunan LKjIP perlu adanya sinergi Kerjasama antara bagian Kepaniteraan dan Kesekertariatan karena dalam penyusunan data tersebut kontribusi terbesar data ada didalam kepaniteraan sehingga bawas sebagai tim auditor perlu mengundang kehadiran dari kepaniteraan dalam acara tersebut.
Kemudian setelah acara tersebut dilanjutkan dengan agenda terakhir yaitu acara penutupan yang diwakilkan oleh Panitera Pengadilan Tinggi Yogyakarta RIO KUMITIAS AMBARSAKTI, S.H.yang langsung memberikan sambutan penutupan pada acara Bimbingan Bidang Kesekertariatan Dan Kepaniteraan Peradilan Umum Sewilayah Hukum Pengadilan Tinggi. Dalam acara penutupan Panitera Pengadilan Tinggi Yogyakarta menyampaikan kesan postip dari acara kegiatan tersebut telah berjalan lancar dan memberikan banyak ilmu yang bermanfaat sehingga acara tersebut bisa lebih ditingkatkan lagi kedepannya dan antara kesekertariatan dan kepaniteraan bisa bersinergi dan bisa terjalin Kerjasama yang lebih baik. Acara diakhiri dengan melepas kalung tanda peserta ditandai dengan berakhirnya Acara Bimbingan Bidang Kesekertariatan Dan Kepaniteraan Peradilan Umum Sewilayah Hukum Pengadilan Tinggi oleh Panitera Pengadilan Tinggi Yogyakarta.
Bimbingan Bidang Kesekertariatan dan Kepaniteraan Peradilan Umum Se-Wilayah Hukum Pengadilan Tinggi Yogyakarta Hari ke – 2
MediaPNSmn, Kamis 19/05/2022 di hari kedua Bimbingan Bidang Kesekertariatan Dan Kepaniteraan Peradilan Umum Sewilayah Hukum Pengadilan Tinggi dilanjutkan acara di Ruang terbuka dengan mengadakan kegiatan OUTBOUND berupa Character Building (BerAkKHLAK) gabungan antara Bagian Kepaniteraan dan Kesekertariatan juga diikuti oleh perwakilan dari Advokat untuk wilayah Yogyakarta.Manfaat dari acara tersebut adalah untuk memepererat Kerjasama dimana antara Bagian Kesekertariatan dan Kepaniteraan adalah suatu bagian yang tidak terpisahkan Dan selalu berasinergi didalam setiap pekerjaannya diLingkungan Pengadilan dan juga Advokat yang hadir juga selalu bersinergi dalam setiap kegiatan Persidangan di Lingkungan Pengadilan di wilayah Yogyakarta.
Setelah session acara character building masih tetap dilanjutkan agenda acara Kembali yaitu berupa Materi Lanjutan Pengendalian Intern atas Pelaporan Keuangan(PIPK) dan Materi Penyusunan LKjIP (Laporan Kinerja Instansi Pemerintah) yang materi tersebut diisi oleh Imam Purnomo, SE.Ak sebagai Auditor Badan Pengawasan Mahkamah Agung RI.
Bimbingan Bidang Kesekertariatan dan Kepaniteraan Peradilan Umum Se-Wilayah Hukum Pengadilan Tinggi Yogyakarta
MediaPNSmn, Rabu 18/05/2022 Pengadilan Tinggi Yogyakarta Mengadakan Bimbingan Bidang Kesekertariatan dan Kepaniteraan Peradilan Umum Se-Wilayah Hukum Pengadilan Tinggi Yogyakarta yang diadakan Di Hotel Griya Persada Resort Kaliurang juga turut mengundang Perwakilan dari Advokat di wilayah Yogyakarta, acara tersebut dibuka Langsung Oleh Ketua Pengadilan Tinggi Yogyakarta Dr. H. KRESNA MENON, S.H., M.Hum. yang didampingi langsung oleh Panitera RIO KUMITIAS AMBARSAKTI, S.H.dan Kepala Bagian Umum dan Keuangan SUPARLAN, S.H., Ketua Pengadilan Tinggi Yogyakarta Membuka Acara tersebut dengan ditandai dengan pemberian Pengalungan secara simbolis berupa Kartu Tanda Peserta Yang diwakili langsung oleh Peserta dari Kesekertariatan dan Kepaniteraan. Selain Membuka Acara kegiatan Bimbingan tersebut,Ketua Pengadilan Tinggi Yogyakarta Juga memberikan Pengarahan/pemaparan kebijakan Pimpinan bagi para peserta yang hadir bertemakan Aparatur Proffesional dan Berintegritas. Agenda Lainnya adalah Adannya Pemaparan yang dilakukan Oleh Bank Mitra Kerja Sama oleh Bank BNI 46 dan BNI Syariah disela acara tersebut, dan agenda berikutnya adalah dilanjutkan dengan Acara Pengendalian Intern Atas Pelaporan Keuangan (PIPK) Oleh Biro Perlengkapan MA-RI Muhammad Sam Umar Wiraharja, S.Kom.,yang materi tersebut adalah tentang Penatausahaan Barang Milik Negara dan Pelaporan BMN.
Rapat Pembinanaan Bulanan Bulan Mei 2022
Sleman-MediaPNSmn
Selasa, 17 Mei 2022 dilaksanakan Rapat Pembinaan Bulanan Pengadilan Negeri Sleman Bulan Mei 2022. Bertempat di Ruang Sidang Utama Rapat dihadiri oleh seluruh pegawai dan dipimpin oleh Mujiono,S.H.,M.H selaku Wakil Ketua Pengadilan. Dalam rapat ini disampaikan pembinaan dan tinjauan kinerja yang telah dilaksanakan dan hal-hal yang perlu dijadikan perbaikan dalam menunjang pelayanan PRIMA pada Pengadilan Negeri Sleman untuk dapat mewujudkan Pengadilan Negeri Sleman menuju Zona Integritas Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) . Selain itu pimpinan juga mengingatkan agar kepatuhan terhadap PERMA NO. 7, 8 dan 9 tahun 2016 wajib ditaati dan secara terus menerus dipahami serta dilaksanakan secara konsisten.
#MahkamahAgungRI
#humasmahkamahagung
#ditjenbadilum
#banggamelayanibangsa
#pnsleman
#prima

























